728x90 AdSpace

Saat Kau butuhkan tetesan air 'tuk segarkan relung jiwamu yang mulai mengering...

  • Latest News

    Ketika Wajah Burukmu Bisa Menghasilkan Uang

    Meski Berwajah Murung, Grumpy Si Kucing Berpenghasilan Rp 1,2 Triliun


    PHOENIX — Kucing biasanya memiliki wajah gembira dan lucu. Namun, kucing yang satu ini berwajah sedih dan mirip wajah orang yang sedang marah. Meski demikian, wajah pemarah kucing bernama asli Tardar Source itu membawa keberuntungan bagi pemiliknya, Tabatha Bundesen, asal Morristown, Arizona.

    Bagaimana tidak, tampang unik Tardar dalam dua tahun ini menjadi model berbagai produk, termasuk membintangi sebuah buku laris dan sebuah film. Hasilnya, Tardar si kucing murung ini sudah menghasilkan uang sebesar 64 juta poundsterling atau tak kurang dari Rp 1,2 triliun.

    "Apa yang diraih kucing ini dalam waktu singkat sungguh tak terbayangkan dan benar-benar luar biasa," kata Tabatha kepada harian Express.

    "Setelah penampilan perdananya di media sosial, beberapa hari kemudian, saya berhenti bekerja sebagai pelayan. Sejak saat itu, telepon saya tak berhenti berdering," lanjut Tabatha.

    Penghasilan Tardar, si kucing berwajah murung ini, bahkan melampaui penghasilan bintang-bintang Hollywod, seperti Gwyneth Paltrow, yang menurut majalah Forbes tahun lalu "hanya" berpenghasilan sekitar Rp 231 miliar.

    Lalu, apa penyebab kucing ini memiliki wajah murung? Penyebabnya adalah Tardar terlahir dengan sindrom kerdil dan posisi rahang bawah berada di depan rahang atasnya.

    Kucing ini menjadi "megabintang" dunia maya setelah saudara laki-laki Tabatga mengunggah foto kucing unik itu ke media sosial. Dalam sekejap ketenaran Tardar yang kemudian lebih dikenal dengan nama Grumpy itu melesat, apalagi setelah Ben Lashes, seorang pemandu bakat internet, menjadi agen Grumpy.

    Sejak saat itu, Grumpy menjadi bintang berbagai produk, termasuk sebuah merek es kopi "Grumppucino", serta menjadi model makanan hewan Friskies.

    Bahkan, tahun lalu, Grumpy tampil di halaman depan harian The Wall Street Journal dan New York Magazine. Tak lama lagi, film perdana kucing ini, yaitu Grumpy's Cat Worst Christmas Ever, akan tayang di bioskop.
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Item Reviewed: Ketika Wajah Burukmu Bisa Menghasilkan Uang Rating: 5 Reviewed By: Blogger
    Scroll to Top